Bagaimana Menerapkan Dinar dan Dirham Hari Ini

Dalam kuliah ini Shaykh Imran Hosein memberikan pandangan mengenai penegakkan hukum syariah di era modern yang dikupas dari sudut pandang dan metode pemahaman yang khas, semoga bermanfaat bagi yang memang mencari jalan keluar dari riba dan uang fiat. Continue reading Bagaimana Menerapkan Dinar dan Dirham Hari Ini

Penjelasan Singkat Memahami Riba Dalam Uang Kertas Atau Uang Fiat

Secarik-Kertas-3

“Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah dan tinggalkan sisa riba (yang belum dipungut) jika kalian orang-orang yang beriman. Jika kalian tidak mengerjakan (meninggalkan sisa riba), maka ketahuilah, bahwa Allah dan Rasul-Nya akan memerangi kalian. Dan jika kalian bertaubat (dari pengambilan riba), maka bagi kalian pokok harta kalian; kalian tidak menganiaya dan tidak (pula) dianiaya.” (Al-Baqarah: 278-279).

“Dan carilah (kebahagiaan) negeri akhirat, pada apa yang telah dianugerahkan Allah kepadamu. Dan janganlah kamu melupakan bagianmu dari (kenikmatan) duniawi dan berbuat baiklah (kepada orang lain) sebagaimana Allah telah berbuat baik kepadamu. Dan janganlah kamu berbuat kerusakan di (muka) bumi. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berbuat kerusakan.” (Al Qashash:77).

Continue reading “Penjelasan Singkat Memahami Riba Dalam Uang Kertas Atau Uang Fiat”

Sanggahan Terhadap ‘Kehalalan’ Uang Kertas

Bankers-Are-Animal-Too

Bismillahirrahmanirrahim. Dalam sebuah sikap untuk mengembalikan dinar dan dirham sebagaimana mestinya saya bersama semua pihak mempunyai tujuan yang sama untuk mentaati Allah dan Rasul.

Tulisan ini adalah sebagai tambahan sanggahan bagi mereka yang mempertahankan ‘kehalalan’ uang kertas atau mengatakan dinar dan dirham akan gagal, dan sekaligus menjawab tulisan di website Pengusaha Muslim yang berjudul Hukum Uang Kertas Menurut Islam, detail lihat link ini, yang mereka jadikan dalih berdasarkan keputusan ke-enam al-Majma’ al-Fiqhi al-Islami pada daurahnya yang kelima di kota Makkah Al Mukarramah dari tanggal 8 sampai 16 Rabi’ul awal 1402 H. (Fatwa yang serupa juga dikeluarkan dalam majalah “al-Buhuts al-Islamiyah” Saudi Arabia thn 1395 H. Dan juga bisa dirujuk dalam kitab “al-Mabadi’ al-Iqtishodiyyah fil Islam”) Continue reading “Sanggahan Terhadap ‘Kehalalan’ Uang Kertas”